Semarakkan Kemerdekaan RI, Pemprovsu Imbau Masyarakat Pasang Bendera Merah Putih 1 Bulan Penuh

    Semarakkan Kemerdekaan RI, Pemprovsu Imbau Masyarakat Pasang Bendera Merah Putih 1 Bulan Penuh

    MEDAN-Untuk menyemarakkan perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) mengimbau seluruh masyarakat untuk mengibarkan bendera merah putih secara serentak mulai 1 hingga 31 Agustus 2022 di lingkungan masing-masing.

    Hal ini disampaikan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sumut Mhd Fitriyus usai memimpin rapat panitia persiapan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, di Ruang Rapat Lantai 2, Kantor Gubernur Sumut, Jalan Pangeran Diponegoro Nomor 30 Medan, Senin (1/8).

    "Semarakkan HUT RI dengan memasang dekorasi, umbul-umbul, poster, spanduk, baliho, dan mengibarkan berdera merah putih di lingkungan Bapak/Ibu secara serentak, kobarkan semangat merah putih sebagai wujud rasa syukur atas kemerdekaan Bangsa Indonesia yang telah diraih dan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur demi bangsa dan negara Indonesia tercinta, ” ujar Fitriyus.

    Hal tersebut, kata Fitriyus, sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Sumut Nomor 003.3/7665/2022 tertanggal 14 Juli 2022, tentang Imbauan untuk Menyemarakkan dan Memeriahkan Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022. Juga Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor B-620/M/S/TU.00.04/07/2022 tanggal 12 Juli 2022 perihal Penyampaian Tema, Logo dan Partisipasi Menyemarakkan Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI Tahun 2022.

    "Dalam Surat Edaran tersebut juga dimbau kepada seluruh masyarakat dan pihak terkait lainnya untuk menyelenggarakan program, kegiatan, baik secara daring maupun luring untuk menyemarakkan Bulan Kemerdekaan, ” jelasnya.

    Dikatakannya, untuk tahun ini Pemprov Sumut melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih di Lapangan Astaka Pancing Medan, 17 Agustus 2022. Berbagai rangkaian kegiatan juga dilaksanakan untuk memeriahkan HUT RI ini di antaranya Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) di Taman Makam Pahlawan Medan, dialog interaktif, pameran sejarah perjuangan bangsa, ramah tamah dan silaturahmi dengan janda perintis kemerdekaan RI. Juga bakti sosial, penampilan drama dan tarian kolosal, pawai jalan kaki dan kendaraan hias.

    "Untuk tahun ini Pemprov Sumut akan melaksanakan upacara pengibaran bendara di Lapangan Astaka, dipimpin langsung oleh Bapak Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, kita berharap momen ini menimbulkan semangat patriotisme dan meningkatkan rasa kesatuan dan cinta tanah air, " katanya.

    Tema Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI tahun 2022 mereflesikan nilai-nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika yang mempersatukan Bangsa Indonesia dalam mewujudkan harapan untuk bersama pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat, menuju Indonesia maju. ( Karmel )

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Polda Sumut Melalui Ditpolairud Gagalkan...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Peredaran Narkotika di Kecamatan Ujung Padang Marak, Ini Keterangan Warga
    Diskusi HPN 2025, Forum Pempred SMSI Teguhkan Integritas Pers di Tengah Ancaman Kekerasan
    Sengketa Hasil Pemilihan Kepala Daerah Mandailing Natal Lanjut ke Sidang Pembuktian
    Kodam l/BB Serahkan Barang Bukti Narkoba Yang Ditemukan di Lokasi Kericuhan
    Bupati Samosir Resmikan Gedung Baru Puskesmas Buhit Berbiaya 8,2 Milyar Ditandai Penandatangan Prasasti
    Sengketa Hasil Pemilihan Kepala Daerah Mandailing Natal Lanjut ke Sidang Pembuktian
    Hari Terakhir Pelaksanaan Musrenbang RKPD Kabupaten Samosir Tahun 2026, Usulan Berskala Prioritas Diutamakan
    Libur Panjang Isra Miraj-Imlek 2025, KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Layani Penumpang Hingga Dini Hari
    Orang Tua RGW Diminta Bayar Rp2 Juta Saat Ambil Motor di Polrestabes Medan, Ini Kronologinya
    Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek 2025, ASDP Danau Toba Catat Lonjakan Pengguna Jasa Ajibata Ambarita Lebihi Angkutan Nataru
    Libur Panjang Isra Miraj-Imlek 2025, KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Layani Penumpang Hingga Dini Hari
    Antrian Kendaraan Ferry Ajibata-Tomok Mengular Hingga ke Wilayah Simalungun, Pemerintah Samosir dan Toba Diminta Tegaskan Tiket Online
    Viral di Media Sosial, Pelaku Pemukulan Diatas Jetski di Perairan Danau Toba Ditangkap Satuan Reserse Kriminal Polres Samosir
    KSOPP bersama Instansi Terkait Gelar Patroli Gabungan di Perairan Danau Toba, Kapal Tak Miliki Dokumen Akan Ditindak Tegas
    Danlantamal I Terima Kunjungan Danpasmar 1
    Keluarga Besar KSOPP Danau Toba Rayakan Natal, Rijaya: Pelayanan Penuh Kasih dan Sukacita
    H+2 Lebaran 2024, Volume Kendaraan Menuju Kota Touris Parapat Padat, Rekayasa Arus Lalulintas Akan Segera Diberlakukan
    Lokasi Judi dan Narkoba Sekaligus Diduga Jadi Tempat Penampungan Hasil Curian Belum Tersentuh Hukum

    Ikuti Kami